• Tour de France: Merlier Klaim Kemenangan Pertama, Van Der Poel Pimpin Race


     

    Pembalap sepeda asal Belgia Tim Merlier (Alpecin – Fenix) berhasil mengklaim gelar juara di etape 3 Tour de France 2021, Senin 28/6).

     

    Tim Merlier mencapai finish, di depan rekan setimnya, Jasper Philipsen dan Nacer Bouhanni (Team Arkea – Samsic).

     

    Etape ini sempat diwarnai oleh insiden kecelakaan, tepatnya di La Trinité-sur-Mer (km 37) yang melibatkan sejumlah pembalap. Insiden ini menyebabkan sejumlah pembalap terjatuh dan mengalami cedera. Robert Gesink (Jumbo-Visma) dan Geraint Thomas (Ineos Grenadiers) adalah 2 dari pembalap yang mengalami cedera pada bahu akibat insiden ini.

     

    Bagi Tim Merlier, kemenangan ini menjadi yang pertama di ajang Tour de France.

     

    “Ini adalah kemenangan terbesar dalam karir saya – sebuah mimpi yang menjadi kenyataan. Setelah kemenangan saya di Giro d’Italia, saya sangat gembira dan kini saya memenangkan etape di tour terbesar di dunia ini. Saya berharap bisa mencapai Paris dan berjuang untuk kemenangan tim di Champs-Elysées,” ungkap Merlier dikutip dari situs Letour. 

     

    Tim Merlier (Alpecin – Fenix) juara etape 3


    Etape 3 Tour de France tahun ini berlangsung dari Lorient ke Pontivy dengan jarak tempuh 182,9 km.

     

    Hingga etape 3, tour dipimpin sementara oleh Mathieu Van Der Poel (Alpecin – Fenix) yang di etapi ini finish diposisi ketujuh. Van Der Poel berada di puncak klasemen dengan catatan waktu 12 jam 58 menit 53 detik dan berhak atas “Jersey Kuning” di etape berikutnya.

     

    “Saya senang sekali. Saya bisa memberikan sesuatu untuk rekan setim saya, yang selalu bekerja untuk saya,” ungkap Van Der Poel usai balapan.

     

    “Sulit dipercaya apa yang telah dilakukan tim hari ini. Tour ini telah menjadi sebuah kesuksesan bagi kami. Semua yang terjadi setelahnya adalah sebuah bonus," pungkas pembalap asal Belanda itu. 

     

    Mathieu Van Der Poel (Alpecin – Fenix) memimpin Tour de France setelah etape 3


    Hasil etape 3 (10 besar)

    1 TIM MERLIER 103 ALPECIN - FENIX 04h 01' 28''

    2 Jasper PHILIPSEN JASPER PHILIPSEN 105 ALPECIN - FENIX 04h 01' 28''

    3 Nacer BOUHANNI NACER BOUHANNI 132 TEAM ARKEA - SAMSIC 04h 01' 28''

    4 DAVIDE BALLERINI 53 DECEUNINCK - QUICK - STEP 04h 01' 28''

    5 SONNY COLBRELLI 163 BAHRAIN VICTORIOUS 04h 01' 28''

    6 JULIAN ALAPHILIPPE 51 DECEUNINCK - QUICK - STEP 04h 01' 28''

    7 MATHIEU VAN DER POEL 101 ALPECIN - FENIX 04h 01' 28''

    8 CEES BOL 143 TEAM DSM 04h 01' 28''

    9 ANTHONY TURGIS 208 TOTALENERGIES 04h 01' 28''

    10 MAXIMILIAN RICHARD WALSCHEID 198 TEAM QHUBEKA NEXTHASH 04h 01' 28'


    Klasemen Umum sementara (10 besar)

    1 Mathieu VAN DER POEL / Alpecin – FENIX 12h 58' 53''

    2 Julian ALAPHILIPPE / DECEUNINCK - QUICK – STEP + 08''

    3 Richard CARAPAZ / INEOS GRENADIERS +31''

    4 Wout VAN AERT / JUMBO – VISMA +31''

    5 Wilco KELDERMAN / BORA – HANSGROHE +38''

    6 Tadej POGACAR / UAE TEAM EMIRATES +39''

    7 Enric MAS / MOVISTAR TEAM +40''

    8 Nairo QUINTANA / TEAM ARKEA – SAMSIC +40''

    9 Pierre LATOUR / TOTALENERGIES +45''

    10 Sergio Andres HIGUITA / EF EDUCATION – NIPPO +52”

    ***** 

    Sumber/Foto: Letour.fr

  • Rekomendasi artikel