• Cape Epic 2023 Digelar Maret





    Lomba balap sepeda gunung multi-stage (etape) Cape Epic 2023 akan kembali digelar pada 19 hingga 26  Maret mendatang, di Afrika Selatan. 

    Cape Epic tahun ini akan berlangsung dengan total jarak tempuh 658 km, yang terbagi dalam selama 8 etape. Rute lomba balap sepeda beregu ini memiliki ketinggian hingga 15.775 m. 

    dikutip dari situs resmi Cape Epic, lomba kali ini akan dimulai di Meerendal, dengan stage Prolouge (pembuka), dan berakhir di Laurensford.


    Peta rute Cape Epic 2023


    Cape Epic merupakan salah satu ajang lomba balap sepeda gunung bergengsi di dunia. Event ini banyak diikuti rider XC (cross country) top dunia - baik putra maupun putri - dan menjadi ajang pemanasan sebelum memulai event penting lainnya, seperti Piala Dunia maupun Kejuaraan Dunia MTB.  


    Baca juga:

    TIM SCOTT-SRAM MTB-RACING JUARA CAPE EPIC


    Tahun lalu, di kelas paling bergengsi Cape Epic dimenangkan oleh tim Scott-SRAM MTB-Racing (putra) yang diperkuat oleh Nino Schurter dan Lars Forster. Sementara, di kelas putri, tim Investec-Songo-Specialized yang berisikan dua juara dunia, Annika Langvad dan Anna van der Breggen, berhasil meraih podium pertama. (*)


    Foto: Epic-series.com



  • Rekomendasi artikel